Posts

Showing posts from September, 2016

Tahun Baru Islam (MUHARRAM)

Kata “Muharram” berarti “Terlarang” dan berasal dari kata haram, yang berarti “berdosa”. Hal ini dianggap bulan paling suci kedua, setelah Ramadan.  Beberapa warga muslim berpuasa sepanjang hari ini.  Lalu kenapa bulan-bulan tersebut disebut bulan haram? Al Qodhi Abu Ya’la rahimahullah mengatakan, ”Dinamakan bulan haram karena dua makna. Pertama, pada bulan tersebut diharamkan berbagai pembunuhan. Orang-orang Jahiliyyah pun meyakini demikian. Kedua, pada bulan tersebut larangan untuk melakukan perbuatan haram lebih ditekankan daripada bulan yang lainnya karena mulianya bulan tersebut. Demikian pula pada saat itu sangatlah baik untuk melakukan amalan ketaatan.” Karena pada saat itu adalah waktu sangat baik untuk melakukan amalan ketaatan, sampai-sampai para salaf sangat suka untuk melakukan puasa pada bulan haram. Sufyan Ats Tsauri mengatakan, ”Pada bulan-bulan haram, aku sangat senang berpuasa di dalamnya.” Ibnu ’Abbas mengatakan, ”Allah mengkhususkan empat bulan tersebut sebagai bulan

Cara Merawat Pakaian Putih Agar Warna Tidak Kusam

Bagi si Kecil yang baru masuk sekolah, mengenakan seragam sekolah merupakan suatu kebanggaan tersendiri yang membuat mereka merasa sudah jadi ‘anak besar’. Tapi anak-anak tetaplah anak-anak dan baju putih tetaplah baju putih yang mudah berubah warna jika tidak dirawat secara benar. Aktivitas bermain dan belajar mereka tidak jarang meninggalkan bekas pada baju seragam. Baju putih seragam sekolah lama-lama berubah menjadi kekuningan seiring dengan perjalanan waktu. Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan pakaian putih berubah menjadi kekuningan . Dengan mengetahui beberapa penyebab berikut ini, Ibu bisa mencegahnya. Noda keringat. Zat garam, protein, dan minyak yang terkandung di dalam keringat meninggalkan bekas berwarna kuning pada baju putih. Langkah-langkah menghilangkan noda kuning di baju putih akan dibahas di dalam artikel ini . Untuk mencegahnya, Ibu perlu mencuci baju putih sesegera mungkin setelah dikenakan. Pemakaian produk pencerah atau pemutih baju yang tidak sesuai. Ada dua

Sate Gosong, Bisa bikin Kanker??

Image
BAKAR sate menjadi kegiatan favorit yang selalu dilakukan masyarakat usai Hari Raya Idul Adha.  Namun, tahukah Anda mengonsumsi sate yang gosong memiliki risiko terkena kanker.  Jika Anda ditawarkan sepiring sate daging yang menghitam atau sedikit gosong usai dibakar, sebaiknya berfikir dua kali sebelum memakannya.  Banyak yang mengatakan makanan yang dibakar hingga gosong dapat menyebabkan kanker.  Lalu apakah penyebabnya? Penyebab sate gosong memicu kanker, karena adanya molekul tertentu yang terbentuk saat makanan dimasak pada suhu tinggi.  Molekul kimia tersebut dikenal dengan nama akrilamida.  Bahan kimia tersebut mengandung racun dan karsinogen yang biasa dipakai dalam industri kertas dan plastik.  Untuk mengetahui tentang potensi bahaya akrilamida, caranya dengan turun ke terowongan kereta api.  Hampir 20 tahun yang lalu, para pekerja sedang membangun sebuah terowongan kereta api melalui bukit Hallandsas di semenanjung Bjare di Swedia Selatan.  Sapi yang berada di dekat proyek p

Memilih Hewan Kurban sesuai dengan Al'quran dan Hadist

Image
Perlu dipahami bahwa berqurban tidaklah sah kecuali dengan hewan ternak yaitu unta, sapi, atau kambing. Dalilnya adalah firman Allah Subhanahu wa Ta’ala: وَيَذْكُرُوا اسْمَ اللهِ فِي‎ ‎أَيَّامٍ مَعْلُوْمَاتٍ عَلَى مَا‎ ‎رَزَقَهُمْ مِنْ بَهِيْمَةِ‏‎ ‎اْلأَنْعَامِ “Supaya mereka menyebut nama Allah pada hari yang telah ditentukan atas rizki yang telah Allah berikan kepada mereka berupa binatang ternak.” (Al-Hajj: 28) Juga firman-Nya: وَلِكُلِّ أُمَّةٍ جَعَلْنَا‎ ‎مَنْسَكًا لِيَذْكُرُوا اسْمَ‏‎ ‎اللهِ عَلَى مَا رَزَقَهُمْ مِنْ‏‎ ‎بَهِيْمَةِ اْلأَنْعَامِ “Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (qurban), supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak yang telah dirizkikan Allah kepada mereka.” (Al-Hajj: 34) Dan yang paling afdhal menurut jumhur ulama adalah unta (untuk satu orang), kemudian sapi (untuk satu orang), lalu kambing (domba lebih utama daripada kambing jawa), lalu berserikat pada seekor unta, lalu berserikat pada seekor sapi. Alasan mereka adalah:

WARKOP DKI REBORN : JANGKRIK BOSS!

Image
Akhirnya , penantian panjang terhadap WarkopDKIReborn: Jangkrik BossPart 1, berakhir sudah. Hari ini film garapan sutradara Anggy Umbara tersebut tayang perdana di bioskop-bioskop Indonesia. Film yang dibuat oleh rumah produksi Falcon Pictures ini, memasang trio Abimana Aryasatya, Vino G. Bastian, dan Tora Sudiro sebagai pemeran Dono, Kasino, dan Indro. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 bercerita tentang tiga sekawan Dono, Kasino, dan Indro yang merupakan anggota CHIPS. Tugas mereka, adalah menyelesaikan berbagai masalah di masyarakat. Namun yang terjadi, ketiganya justru menambah masalah. Sebal dengan kelakuan tiga anggotanya, Bos CHIPS (Ence Bagus) lantas menugaskan ketiganya untuk memecahkan kasus pembegalan yang sedang marak terjadi. Mereka dibantu seorang anggota CHIPS asal Prancis, Sophie. Mengingat Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss adalah film yang menghidupkan kembali legenda film komedi Indonesia, tentu banyak cerita yang melingkupi pembuatannya. Jadi, sembari menunggu fi

Pengertian Sablon

Image
Pengertian Sablon adalah kegiatan cetak mencetak grafis dengan menggunakan kain pada suatu bidang sasaran cetak (bisa kaos, kertas, plat, atau media lainnya). Dalam perkembangannya sablon yang paling popular adalah yang menggunakan alat berupa saringan, sehingga muncullah istilah cetak saring. Dengan adanya sablon, pekerjaan cetak-mencetak menjadi lebih cepat dan mudah. Cetak sablon merupakan proses stensil untuk memindahkan suatu citra ke atas berbagai jenis media atau bahan cetak seperti :kertas, kayu,metal, kaca,kain,plastik, kulit,dan lain-lain. Stensil tersebut selanjutnya merupakan gambar negatif dari gambar asli dimana detail-detail gambar yang di reproduksi memiliki tingkat keterbatasan terutama dalam memproduksi detail-detail yang lebih halus. adakalanya para perancang grafis melakukan tahapan desain secara langsung pada permukaan alat penyaring yang disebut “tusche” dan kemudian menutup keseluruhan sablonan dengan lem. Tusche selanjutnya dicuci dengan bahan pelarut agar diper

Jenis jenis sablon kaos

Image
Jenis jenis sablon kaos: Sablon Rubber Jenis sablon ini s ering dikenal dengan sablon karet, sifatnya menutup serat kain dan timbul serta hasil sablon yang elastis. Sablon ini banyak digunakan khusus untuk sablon diatas kain gelap. Sebab tinta ini bersifat pekat, dapat menutup permukaan warna kain dengan baik.  Tinta rubber umumnya digunakan untuk underbase, underbase sendiri difungsingkan sebagai penutup warna kain sebelum penyablonan warna-warn a. Sablon Pasta Jenis sablon non rubber, sifatnya menutup serat kain dan timbul hasil sablon tidak elastis penampilannya hampir menyerupai sablon rubber. Sablon Pigmen Bersifat seperti tinta, yang meresap ke serat kain, hanya bisa dipergunakan pada kain berwarna terang / putih. Jenis sablon ini hanya dapat digunakan untuk kain yang berwarna terang dan tidak dapat digunakan dibahan gelap. Sablon Foam Cat karet yang akan timbul seperti foam dan lebih timbul dari sablon rubber, sablon ini terdapat pada kedua jenis tinta baik underbase maupun plas

Cara memilih berpakaian yang baik

Cara memilih berpakaian yang baik: 1. Ketahui jenis pakaian yang cocok dengan jenis tubuh Anda.  Anda tidak perlu memiliki tubuh yang ideal untuk terlihat bagus ketika mengenakan apa saja yang Anda kenakan. Pakaian dapat membuat perbedaan besar dalam bagaimana tubuh Anda terlihat, dan dapat memberikan ilusi bahwa Anda lebih tinggi atau lebih kurus dari Anda yang sebenarnya. • Pikirkan berpakaian untuk menciptakan ilusi optik. Lihatlah dampak garis dan bentuk pakaian Anda pada tubuh Anda, dan pertimbangkan bagaimana mereka berhubungan dengan proporsi yang optimal. • Proporsi maskulin yang ideal adalah terlihat tinggi, bahu yang lebar dan pinggul yang ramping. Jujur dalam bagaimana tubuh Anda terlihat cocok dengan standar ideal ini, dan mencari pakaian yang dapat menyembunyikan kelemahan dan menonjolkan bagian-bagian yang tepat. • Tidak apa-apa sedikit bermain dengan proporsi seperti ini, tergantung pada kesempatan dan kelompok sosial Anda. Hanya tetap pikirkan bagaimana pakaian